BBPSIK Jogja – Bertempat di pantai Baros Kabupaten Bantul, telah dilaksanakan Apel bersama Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia. Rangkaian kegiatan dilaksanakan pada hari Kamis, 08 Juni 2023 diikuti oleh perwakilan UPT KLHK Provinsi DI Yogyakarta, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan DI Yogyakarta, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bantul, Pemerintah Desa, TNI Polri, POKDARWIS Baros dan adik-adik saka bakti saka kalpataru, penggerak lingkungan, serta perwakilan media massa.
Acara diawali dengan apel bersama dan pembacaan amanat Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan dilanjutkan penanaman mangrove secara simbolis dan pemungutan sampah dalam rangka bersih pantai.
Pemimpin apel adalah Kepala Pusat Pengendalian Pembangunan Ekoregion Jawa (P3EJ), Dr. Abdul Muin. Tema Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia tahun 2023 yang diperingati setiap tanggal 5 Juni ini mengusung tema “Solusi untuk Polusi Plastik”. Dengan tema ini kita diajak untuk bertindak guna menangani sampah plastik dan mencari solusi terkait polusi plastik.
Pantai Baros merupakan kawasan ekowisata hutan mangrove dan wisata pantai selatan di Kabupaten Bantul. Pantai menjadi salah satu kawasan yang sering dipenuhi oleh sampah, baik dari aktivitas wisata maupun bawaan dari sungai. Aksi bersih pantai ini, dilakukan dengan memilah dari awal sampah yang dikumpulkan, dan nanti akan diproses oleh Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bantul untuk diolah lebih lanjut.
”Reduce, Reuse, Recycle” merupakan maksud penanganan sampah yang terdiri dari 3 unsur: “Mengurangi”, “Menggunakan ulang” dan “Mendaur ulang” sampah (juga dikenal sebagai 3R). Untuk memulai melakukan 3R ini memang dapat dilakukan oleh siapa saja.
Kontributor: Khuswantoro A.
Penyaji : Maya R.
Editor : Rinto H.
Balai Besar Pengujian Standar Instrumen Kehutanan (BBPSIK) Yogyakarta:
Jl. Palagan Tentara Pelajar KM15 Purwobinangun, Kec. Pakem, Kab. Sleman, Yogyakarta (Indonesia)
Telp. (0274) 895954; 896080
Email : bbpsikjogja@gmail.com
Website : http://172.16.3.237/
Instagram : https://www.instagram.com/bbpsik_jogja/
Facebook : https://www.facebook.com/bbpsikjogja/
Twitter : https://twitter.com/bbpsik_jogja
Youtube : http://youtube.com/c/BiotiforJogja